Jelly Blast Saga 2 adalah gim seru dan penuh warna untuk bermain dengan berbagai jenis permen, mengumpulkan poin dan bintang, dan mengalahkan banyak level. Gim ini hampir sama adiktif dengan permen yang menjadi bintangnya.
Tugas Anda dalam Jelly Blast Saga 2 cukup sederhana. Anda hanya perlu mencocokkan permen berwarna sama. Tiap level memiliki banyak permen yang tersebar secara acak, dan untuk menyatukannya dalam kelompok, Anda harus menukar posisi dua permen yang berdekatan agar dapat menyatukan tiga permen atau lebih yang berwarna sama. Sederhana!
Jelly Blast Saga 2 menonjol karena banyaknya level yang ditawarkan. Selain itu, gim ini berhasil menciptakan dinamika level tinggi dengan menyertakan permen spesial dan tantangan yang akan membuat petualangan Anda jauh lebih seru. Idenya adalah dalam tiap level Anda harus memenuhi serangkaian tujuan, misalnya mencapai skor minimal, agar dapat melewati level dengan sukses.
Singkatnya, Jelly Blast Saga 2 adalah gim yang sangat direkomendasikan pada genre populer ini, yang pasti akan menyediakan jam-jam seru untuk Anda.
Persyaratan (Versi terbaru)
- Memerlukan Android 2.2.x ke atas
Komentar
Belum ada opini mengenai Jelly Blast Saga 2. Jadilah yang pertama! Komentar